Kata Website adalah salah satu istilah dari sekian banyak istilah di internet yang sering kita dengar, sering kita ucapkan, bahkan sering kita buka dan kunjungi. Namun, belum semua orang mengetahui dengan jelas apa sebenarnya website itu.
Banyak orang yang ingin memiliki websitenya sendiri, untuk perusahaan, ataupun untuk bisnis mereka namun mereka bingung dengan desain seperti apa yang cocok untuk website mereka tersebut. Oleh karena itu, artikel ini akan membahas mengenai desain website.
Pengertian Website
Website adalah sebuah kumpulan halaman pada suatu domain di internet yang dibuat dengan tujuan tertentu dan saling berhubungan serta dapat diakses secara luas melalui halaman depan (home page) menggunakan sebuah browser menggunakan URL website.
Unsur-Unsur Website
Terdapat 3 unsur yang sangat inti yang terdapat pada website. Tanpa adanya semua unsur ini, website tidak akan pernah ditemukan dan diakses oleh pengguna di internet. Berikut 3 unsur yang sangat inti tersebut.
Domain. Domain dapat dikatakan sebagai merek yang melekat dari sebuah produk. Domain akan menjadi tanda pengenal bagi sebuah website agar orang-orang mengenal dan mengetahui website tersebut. Penggunaan domain sangat mempengaruhi website, dengan nama domain yang menarik dan mudah diingat, maka akan mudah menarik orang-orang untuk mengunjungi website tersebut.
Hosting. Hosting berperan sebagai penyimpan semua database (sript, gambar, video, teks, dan sebagainya) yang diperlukan untuk membuat sebuah website, sehingga hosting ini sangat penting agar management website dapat berjalan dengan lancer.
Konten. Konten adalah unsur inti terakhir yang sangat penting, karena tanpa adanya konten pada website, maka website bisa dikatakan tidak memiliki tujuan yang jelas, dan salah satu alasan seseorang membuat website adalah karena mereka ingin membagikan suatu konten, dan jika tidak ada konten berarti pembuatan website tersebut sia-sia dilakukan. Konten pada website dapat berupa teks, gambar atau video.
Untuk mengetahui lebih lanjut mengenai website, dapat teman-teman akses pada link berikut: https://www.niagahoster.co.id/blog/pengertian-website/
Desain Website
Mungkin bagi teman-teman yang ingin membuat website ataupun yang sudah membuat website sedikit bingung dengan desain seperti apa yang cocok digunakan untuk website tersebut. Berikut beberapa website inspiratif yang dapat teman-teman jadikan gambaran mengenai desain website yang sesuai dengan website teman-teman nantinya.
Zyro
Untuk orang yang mencari template yang indah dan intuitif, teman-teman dapat melihatnya pada website builder Zyro. Website Zyro menyediakan contoh desain website yang rapi dan modern.
siteInspire
siteInspire adalah galerinya contoh desain website.Rentang variasi tema website dari galeri ini pun beragam, mulai dari website untuk anak-anak, portofolio fotografi, hingga platform berita.
Awwwards
Di sini, teman-teman akan menemukan katalog yang berisi berbagai proyek yang telah direview oleh pegiat dan juga ahli web desain terkenal. Semua website dinilai berdasarkan desain, kegunaan, kreativitas, dan juga kontennya.
Selain 3 website di atas, masih banyak lagi situs web yang dapat dijadikan inspirasi mengenai desain website teman-teman. Teman-teman dapat mengaksesnya pada link berikut: https://www.hostinger.co.id/tutorial/contoh-desain-web
Jadi, teman-teman tidak perlu terlalu pusing memikirkan bagaimana desain website yang akan teman-teman buat, karena saat ini sudah sangat banyak situs-situs yang menyediakan informasi dan inspirasi mengenai hal tersebut.
Selain itu, jika teman-teman tidak mau susah-susah untuk membuat dan mendesain website teman-teman sendiri, teman-teman dapat menggunakan jasa desain website, salah satunya yaitu Jasa Web Digime Bay. Digime Bay menyediakan jasa pembuatan sekaligus mendesain website, sehingga teman-teman tidak perlu susah-susah lagi untuk melakukannya sendiri.
Sekian penjelasan mengenai desain website yang dapat saya sampaikan pada artikel ini. Semoga dapat bermanfaat bagi teman-teman yang membaca artikel ini. Terimakasih
0 komentar:
Posting Komentar